Game ini adalah game terfavorit saya (Setidaknya). Arknights adalah sebuah game dimana mengusung tema Strategy. Ditambah dengan sedikit puzzle. Lalu dibalut dengan action dan RPG. Semua itu dijadikan satu di dalam game tower-defense satu ini. Walau terkadang saya sendiri mengeluh tentang gacha ampas, atau kena mental sendiri karena strategi yang saya jalankan tidak berhasil menumpas habis musuh. Intinya game ini memiliki suka dan dukanya tersendiri.
Alasan saya memainkan Arknights diantara lain adalah:
1. Memiliki Story yang Cukup Bagus dan Tak Terduga
Dalam permainan Arknights, story adalah hal yang disepelekan oleh beberapa player. Hal itu saya anggap wajar, dikarenakan storynya tampak seperti visual novel dan bahasanya masih memakai bahasa inggris. Ditambah lagi, story ini muncul biasanya ketika kita akan menyelesaikan sebuah level atau setelah menyelesaikannya. Jadi beberapa player sering melewati story tersebut.
Namun bagi saya, Arknights adalah game strategi dengan alur cerita yang cukup seru. Banyak konflik yang terjadi serta banyak tokoh-tokoh figuran yang hadir untuk menghiasi story Arknights ini. Dan tentu saja. Cerita dari game satu ini tidak mudah kalian tebak. Ada banyak hal diluar nalar yang akan terjadi dan mengejutkan anda dalam story Arknights ini. Diikuti dengan penggambaran tokoh seperti anime. Story game ini tidaklah sepenuhnya membosankan. Bahkan, storynya ini sangat menarik. Karena kebanyakan berisi tentang perang, pembalasan dendam, dan lain sebagainya.
2. Memerlukan Pemikiran Tinggi dan Kompleks

Perlu digaris bawahi bahwasannya Arknights adalah game tower-defense, tapi bukan sembarang tower-defense biasa. Game ini benar-benar dikhususkan teruntuk anda yang ingin melatih kemampuan strategi anda. Karena bagaimanapun, Arknights bukanlah game yang mudah. Mungkin jika anda perhatikan sekilas, game ini tidak ada kesulitannya sama sekali. Bahkan anak kecil pun akan mudah memenangkannya.
Jujur, saya awalnya sedikit berpikir demikian. Sekarang, saya sudah tak mampu berkata-kata lagi dalam menyelesaikan sebuah level. Terutama Boss Level itu sendiri. Jika anda masih menganggap remeh kesulitan dari game ini. Maka sejatinya anda telah menilai sebuah buku dari sampulnya.
Saran saya saat bermain game ini yang pertama adalah : jangan terikat dengan satu strategi. Buatlah strategi cadangan apabila strategi tersebut gagal. Lalu, cekatan dalam bermain. Ketepatan waktu diuji dalam hal ini. Terakhir, rajin-rajinlah farming. itu saja yang dapat saya sampaikan.
3. Memiliki Grafik Anime

Zaman sekarang, semua game memiliki daya tariknya tersendiri, Daya tarik sebuah game tercipta dari alur ceritanya, karakter anak emasnya, dan faktor lain sebagainya. Arknights sendiri adalah jajaran dari beberapa game yang ikut mengusung tema anime. Sehingga beberapa ‘pecinta anime’ tertarik untuk memainkannya.
Belum lagi ada pengumuman resmi dari Yostar (Salah satu pihak pengembang Arknights) mengenai pembuatan adaptasi animenya. Membuat ramai diperbincangkan di beberapa media sosial kala waktu itu. Telusuri lebih lanjut tentang pengumuman adaptasi anime Arknights :
Beberapa hal diatas adalah alasan saya bermain Arknights. Akan tetapi, saat saya mulai bermain game ini. Saya disuguhkan dengan berbagai hal yang menarik. Melebihi ekspetasi saya sebelum bermain game ini. Untuk kedepannya mungkin saya akan menulis main story dari game ini jadi nantikan saja pos berikutnya yang entah kapan akan selesai. Sekian terima kasih dari saya. Jika ada kesalahan kata atau kalimat saya minta maaf sebesar-besarnya. See U
